Daerah wisata sembalun di lombok timur

Sembalun lawang

Sembalun merupakan salah satu dari sekian wilayah di lombok timur yang memiliki keindahan alam yang tidak diragukan lagi,memang Lombok itu merupakan surganya para turis turis asing dari mancanegara.Di sembalun tidak ada mata air ataupun tempat pemandian seperti daerah wisata lainya. namun sembalun memiliki keindahan alam dan cuaca yang segar dan dingin,membuat kita merasa sejuk. Selain itu desa sembalun lawang ini,memiliki suasana yang asri dan masih asli,kebanyakan dari pengunjung lokal merupakan anak anak muda yang senang dengan tantangan.  Mereka pergi berkelompok atau bisa juga gandengan bareng sama pacarnya.

Jalan menuju ke sembalun ini,memang tidak terlalu bagus,aspalnya yang tidak rata dan jalan yang terjal membuat para pengunjung agak kesulitan melewati medan itu,terutama pada musim penghujan,sembalun biasanya akan dikelilingi kabut,sehingga pengunjung sulit untuk melihat jalan. Namun dibalik kesulitan yang anda dapat saat perjalanan. Akan terbayar kelelahan anda tersebut jika sudah mencapai puncaknya. karena diatas puncak tersebut kita akan dimanjakan dengan panorama alam yang hijau,masih murni dan asri. Disana banyak pedagang yang menjajakan sajian khas berselera.

Sembalun puncak

Dulu saat masih duduk di bangku SMA,saya sering ke sembalun,namun karena kuliah di jogjakarta,saya sekarang agak jarang pergi kesana,karena saat ini jarang ada teman teman yang mengajak untuk pergi kesana. Padahal sangat disayangkan,pemandanganya yang indah dan udaranya yang sejuk selalu mengingatkan saya akan kampung halaman di lombok sana. Mungkin saya tidak akan pernah melupakan kenangan manis bersama si dia dan kawan kawan saat pergi bersama ke sembalun dulu.

Pemukiman di sembalun

Waktu tempuh dari pusat kota Selong,ke sembalun kira kira sekitar 2 jam lebih,namun jika tidak ada halangan di jalan,bisa saja kita sampai 1 jam setengah. Sebelum sampai ke sembalun,anda akan melewati beberapa desa,yaitu aikmel,sambelia,dan lemor. Saat sampai lemor saja,tu
buh anda akan terasa dingin,karena hawa di sana kayak di korea cuacanya. Selama perjalanan akan ada banyak godek godek(monyet liar) yang berkeliaran. Saya sarankan jiketa anda menemui godek yang besar/ketua monyet tersebut,jangan ganggu atau dekati,karena dia bisa saja melukai anda. Ukuran ketua godek ini biasanya lebih besar daripada godek godek pada umumnya.

Mungkin hanya itu,sekedar info untuk sobat sobat traveler,semoga menjadi inspirasi dan siapa tahu saja anda tertarik dengan daerah wisata ini,jika berminat silahkan kunjungi lombok,karena disana surganya para turis.

 

Previous
Next Post »

4 komentar

Click here for komentar
Didik
admin
14 November 2013 at 05:58 ×

Boleh gann besok klo pulang ke Lombok ane ksana deh. !!

Reply
avatar
Unknown
admin
14 November 2013 at 18:50 ×

Iya gan,lebih asik lagi kalo bawa temen atau pacarnya agan..

Reply
avatar
lol
admin
16 November 2013 at 21:44 ×

wah keren gan daerah ini katanya indah banget . .

Reply
avatar
Unknown
admin
17 November 2013 at 04:22 ×

Iya gan,suasananya indah dan masih asri gan,kesana aja kapan kapan :D

Reply
avatar

Aturan Berkomentar Di Blog Capunkshare :
1.Dilarang Keras Mencantumkan Link Aktif Pada Komentar,Jika Tidak Komentar Akan Dihapus!
2.Berkomentar Sesuai Dengan Topik Yang Dibahas
ConversionConversion EmoticonEmoticon